iklan

JAMBIUPDATE.COM, KUALATUNGKAL Bupati Tanjab Barat, Usman Ermulan, Jumat (3/7) naik pitam. Nada tinggi disertai dengan tegasan diucapkannya.

Kemarahan ini disebabkan jalan jalur dua rabat beton di Kuala Tungkal, dari gapura pintu masuk hingga jembatan Parit Gompong kerap dijadikan parkir liar oleh supir truk. Bahkan, jalanan itu dijadikan bongkar muat barang.

"Ini harus dihentikan parkir-parkir liar itu. Tentu ini dilakukan untuk mengantisipasi tingginya angka kecelakaan apalagi memasuki arus mudik sebentar lagi," tegas Usman Ermulan, Jumat (3/7).

Dengan keras Ia memberitahu, tidak dibenarkan lagi sejumlah pemilik kendaraan khususnya roda empat memakirkan kendaraannya di sepanjang bahu jalan Jalur dua tersebut. Sebab, hal itu mempersempit arus lalu lintas.

Oleh karenanya, bupati langsung memerintah Dishub lebih tegas dan efesien melakukan pengawasan. Jika masih ada pemilik kendaraan yang bandel, harus ditindak tegas. Bila perlu, kendaraan tersebut diangkut ke terminal, tegasnya.

(sun)


Berita Terkait



add images