iklan

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI UU nomor 30 bertujuan melindungi pemerintah daerah dalam mengambil suatu kebijakan. Hal ini disampaikan oleh Walikota Jambi saat menjami anggota Apeksi Cawu II Komwil II Apeksi Sumbagsel tahun 2015.

Dikatakannya, Pemerintah Daerah perlindungan hukum. Terutama dalam mengambil kebijakan dalam menyelesaikan permasalahan dan persoalan daerah. "Sehingga Pemerintah daerah tidak lagi canggung mengambil kebijakan," katanya.

Walikota Jambi berencana akan menjadikan Kota Jambi menjadi Kota Metropolitan. Pembangunan dan pembaikan infrastruktur di berbagai daerah sedang menjadi pokus pengerjaan. Selain itu dia berencana akan mengelola dan menjadikan Danau Teluk, Danau Teluk Kenali dan Sungai Batanghari menjadi kawasan wisata air yang indah.

"Kami akan jadikan kota Jambi pusat perdagangan dan jasa," lanjutnya.

Sarimun Hadi Saputro Direktur Eksekutif Apeksi mengatakan penyelenggaraan pemerintah Kota berbeda dengan Kabupaten. Perkembangan Kota dititikberatkan pada sektor jasa. Investasi akan berkembang jika kota itu menarik antara lain Keindahan, kebersihan dan berkurangnya kemacetan.

"Apabila ada permasalah, silahkan ajukan untuk dijadikan usulan ke pemerintah pusat," katanya.

Disampaikannya, agenda Apeksi dijadikan sebagai wadah menampung aspirasi pemerintah daerah dalam menyelesaikan persoalan yang ada di daerah masing-masing. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan solusi dalam mengatasi masalh tersebut.

"Evaluasi akan dilakukan 4 bulan sekali," tandasnya.

Welcome Dinner dihadiri oleh Direktur Eksekutif Apeksi serta sepuluh walikota se-Sumbagsel antara lain Walikota Lubuk Linggau, Palembang, Metro, Sungai Penuh, Bandar Lampung, Bengkulu, Pagaralam, Pangkal Pinang dan Prabumulih. Juga diikuti oleh Satuan Kerja Pemeritah Daerah (SKPD), camat lurah beserta jajarannya. Apeksi akan digelar dari tanggal 27 Juli hingga 28 juli 2015.

Ada pun topik pembahasan pada acara Apeksi yakni pembahasan implementasi undang undang 23 tentang pemerintahan daerah dan undang -undang 30 tentang adminitrasi daerah. Diskusi panel akan membahas tentang perlindungan hukum terhadap aparatur penyelenggara pemerintah daerah dan pengawasan terhadap penyalahgunaan wewenang oleh ASN.

Dalam kegiatan city tour yang akan digelar tanggal 28 Juli mendatang, pemerintah Kota Jambi akan memperkenalkan potensi sumber daya manusia di Kota Jambi seperti kerajian UMKM seperti sanggar batik dan kerajinan lainnya kepada anggota Apeksi. Serta melihat candi Muaro Jambi yang terletak di Muaro Jambi.

(azz)


Berita Terkait



add images