iklan

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI-Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di Kota Jambi pagi ini masih berbahaya bagi kesehatan.

Data yang diperoleh jambiupdate.com berdasarkan release Humas Pemkot Jambi, pukul 07.00 Wib pagi ini (3/10) ISPU berada di angka 640 PSI, lalu pada pukul 08.00 Wib di angka 630 PSI.

"Melihat kondisi ini, Pemkot Jambi mengiintruksikan kepada semua sekolah baik negeri dan swasta di Kota Jambi semua tingkatan agar dapat memulangkan siswanya lebih awal," ujar Walikota Jambi SY Fasha melalui Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Jambi Abu Bakar kepada jambiupdate.com Sabtu (3/10).

Dia menambahkan, sesuai dengan langkah-langkah yang diatur dalam Juknis, sekolah diminta memberikan tugas tambahan kepada siswa.

"Kita berharap semoga bencana kabut asap ini segera berakhir," pungkasnya. (azz)


Berita Terkait



add images