iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI Penderitaan warga di Kota Jambi terus terjadi akibat kabut asap. Terutama anak-anak, balita dan lansia. Bahkan, sejak Agustus hingga September sudah 25.936 jiwa yang terserang.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi, Ida Yulianti mengatakan, Agustus penderita ISPA baru 9.470 jiwa. September 16. 466 jiwa. April hingga Mei, hanya 12.000 penderita ISPA.

Memang meningkat tinggi musim asap ini, akunya.

Saat ini, obat-obatan di Kota Jambi, khususnya untuk menangani penderita ISPA masih cukup baik di rumah sakit maupun di puskesmas. Pihak rumah sakit dan puskesmas terus melayani penderita ISPA.

Tenaga cukup. Untuk membangun posko kesehatan Saya rasa tidak perlu. Karena di Puskesmas pasien tidak menumpuk, jelasnya.(hfz)


Berita Terkait



add images