iklan Ilustrasi
Ilustrasi

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Nilai ekspor Provinsi Jambi periode September menurun jika dibandingkan periode Agustus. Penurunan mencapai 10,39 persen, dengan total US$ 205,26 Juta.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jambi, Yos Rusdiansyah, dalam release resmi BPS Provinsi Jambi, Senin (2/11), mengatakan, total ekspor Provinsi Jambi pada September 2015 mengalami penurunan 10,39 persen. Jika dibandingkan Agustus 2015 lalu sebesar US$ 229,05 juta menjadi US$ 205,26 juta.

Turunnya nilai ekspor Provinsi Jambi itu disebabkan penurunan transaksi Minyak dan Gas (Migas). Faktor utamanya masih disebabkan oleh menurunnya transaksi Migas kita, kata Yos.

Meski demikian, konstribusi terbesar terhadap total ekspor di Jambi masih didominasi ekspor kelompok Pertambangan. Yakni 66,70 persen, diikuti Kelompok Industri 29,87 persen dan Kelompok Pertanian sebesar 3,43 persen.

Bila dirinci menurut komiditi, untuk kelompok Pertambangan juga didominasi oleh Migas, yang kontribusinya mencapai 64,72 persen. Sedangkan dari sektor industri, disumbang oleh sektor karet dan olahan yang mencapai 13,97 persen.

Untuk pertanian, komoditi pinang menyumbang sumbangsih 3,27 persen, ungkapnya.(fth)

 


Berita Terkait



add images