iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Menjelang Natal dan Tahun baru harga sejumlah bahan pokok melonjak, bahkan lebih dari 100 persen. Kenaikan harga sudah terjadi sejak dua pekan lalu. Hal ini diungkapkan oleh Tarmizin, salah seorang pedagang di pasar Angso Duo.

Harga cabai merah terus merangkak naik dari harga Rp 20 ribu perkilo menjadi Rp 50 ribu perkilo. Begitu pula dengan cabai rawit dari harga Rp 12 ribu terus naik hingga Rp 40 ribu perkilonya.

Kemarin cabe merah cuma Rp 30 ribu, hari ini Rp 50 ribu. Cabe rawit dari harga Rp 20 ribu hari ini naik jadi Rp 40 ribu, katanya.

Selain itu, harga bawang merah juga naik dari Rp 26 ribu menjadi Rp 35 ribu. Harga bawang putih dari Rp 18 ribu naik menjadi Rp 25 ribu. Serta harga tomat yang juga naik 100 persen dari Rp 8 ribu menjadi Rp 16 ribu.

Dak biso ditebak jugo, kadang naik, kadang turun pulo, lanjutnya.(azz)


Berita Terkait