iklan Bayi-bayi yang lahir persis tanggal 1 Januari 2016 di RSIA Annisa Jambi. F/RIDWAN/JU
Bayi-bayi yang lahir persis tanggal 1 Januari 2016 di RSIA Annisa Jambi. F/RIDWAN/JU

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Pasangan Farida Surya Ningsih dan Rahmat Kurniawan, salah seorang pasangan bahagia karena baru mendapatkan seorang bayi mungil persis 20 menit setelah pergantian tahun ke 2016, mengatakan, bahwa kelahiran putri mereka tidak lah direncanakan.

Kata Rahmat yang biasa disapa Wawan, pada awalnya dokter memprediksi kelahirnan anak keduanya tersebut pada 24 Desember lalu. Farida Surya Ningsih dan Rahmat Kurniawan yang melahirkan anak perempuan pada pukul 00.20  Wib, dengan berat 3.050 gram dan panjang 47 cm.

Ternyata mundur jadi 1 Januari 2016 baru lahir, katanya dengan raut wajah bahagia.

Ini anak kedua kami, anak pertama juga perempuan, yang saat ini sudah berumur 5.8 tahun, sebutnya.

Wawan mengaku bahagia dengan kelahiran putri keduanya pada 1 Januri 2016 kemarin, karena kebetulan, tanggal dan bulannya sama dengan kelahiran almarhum ayahnya.

BACA JUGA: Ini Dia 5 Bayi di Kota Jambi yang Lahir Persis Tanggal 1 Januari 2016

Kebetulan sama dengan kelahiran Bapak, jadi teringat sama bapak, kalau melihat anak, katanya.

Diceritakannya, ia sudah membawa istrinya ke RS pada pukul 18.30 Kamis 31 Desember 2015 lalu, karena istrinya sudah mengalami pecah ketuban pada pulu 17.35 Wib Kamis lalu.

Kemarin saya lagi kerja, dapat telpon dari rumah, saya langsung  minta izin dan pulang, dan langsung membawa istri saya ke RS, ujarnya.

Ia berharap, agar kelahiran bayinya diawal tahun ini, menjadi kebaikan dan keberkahan bagi bayi dan keluarganya.

Semoga menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, sholeha dan berguna bagi bangsa. Semoga berkah pada awal tahun ini, kata Wawan yang beralamat di RT 44, Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Kota Baru. (hfz)


Berita Terkait



add images