iklan Wako Fasha
Wako Fasha

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-PemerintahanKota Jambi berdiri sejak 1946 silam. Di usia yang sudah menginjak 70 tahun, perkembangan Kota Jambi terlihat di dua tahun terakhir. Secara fisik pembangunan Kota Jambi sungguh luar biasa. Selain didukung APBD Kota, pembangunan juga disupport Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Pusat.

Dony Iskandar, Kepala Bapedda Kota Jambi, mengatakan, untuk fisik Kota Jambi memang tampak luar biasa. Pembangunan Kota disupport Provinsi Jambi. Seperti pelebaran jalan yang saat ini sedang dikerjakan dalam Kota Jambi. Jalan-jalan itu memang kewenangan Pemerintah Provinsi Jambi.

Pemkot konsen membangun jalan lingkungan, akunya.

Kata Doni, peningkatan anggaran di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Jambi sangat signifikan. Dua tahun terkhir nilai anggaran untuk PU 25 persen dari total APBD. Nilainya lebih kurang Rp 400 Miliar.

APBD 2016 meningkat dari 2015 sekitar Rp 1,4 Triliun. 2016, Rp 1,6 T. Lima tahun tahun lalu, APBD Kota masih dibawah Rp 1 T. PAD-nya masih dibawah Rp 100 M. Saat ini PAD Kota Jambi Rp 300 M, tuturnya.

Selain pembanguna fisik, pelayanan terhadap masyarakat secara bertahap terus ditingkatkan. Memang belum maksimal. Yang jelas lebih baik dari dulu, imbuhnya.

Dia mengakui Pemkot Jambi saat ini masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang harus diselaikan. Seperti permasalahana air bersih yang saat ini secara bertahap sedang ditingkatkan. Malsah sampah dan jalan lingkungan yang sebagian belum bagus. Begitu juga dengan fasilitas kesehatan.

Secara bertahap kita akan menuju sebuah Kota yang sebenarnya, aku Doni.

Kata dia, Program prioritas Kota Jambi saat ini adalah utilitas, yakni, air bersih, fasislitas kesehatan, pendidikan dan jalan lingkungan. Hal itu semua sangat mendukung kemajuan Kota Jambi menjadi Kota perdagangan dan Jasa.

Peran Kota Jambi dalam roda perkonomian Provinsi Jambi sangat besar. Dimana saat ini 80 persen Perekonomian Provinsi Jambi ada di Kota.

Bertahaplah perkembangan Kota Jambi ini, pungkasnya. (hfz)


Berita Terkait



add images