iklan Tropi Juara Umum MTQ tingkat Provinsi Jambi ke 46 tahun 2016.
Tropi Juara Umum MTQ tingkat Provinsi Jambi ke 46 tahun 2016.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemerintah Kota Jambi tidak hanya membangun fisik sarana prasarana namun juga berhasil membangun mental spritual masyarakatnya. Sektor keagamaan termasuk menjadi fokus Pemerintah Kota Jambi guna mewujudkan masyarakat yang berakhlak dan berbudaya.

Prestasi tertinggi sebagai juara umum pada perhelatan MTQ tingkat Provinsi Jambi ke 46 tahun 2016 menjadi barometer keunggulan Kota Jambi pada pembangunan masyarakat yang qurani diatas Kabupaten/Kota lain se-Provinsi Jambi.

Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha yang sempat meneteskan airmata saat mendengar kabar tersebut, mengaku puas dan bersyukur. Fasha juga mengatakan anugerah juara umum itu berkat kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas seluruh kafilah Kota Jambi termasuk pelatih dan pendamping.

Wali Kota Fasha juga mengapresiasi dukungan dan doa seluruh lapisan masyarakat Kota Jambi. Ia juga mengatakan prestasi juara umum itu persembahan untuk warga Kota Jambi.

"Prestasi ini persembahkan untuk seluruh masyarakat Kota Jambi," ujarnya.

Fasha juga mengatakan akan memberikan hadiah bonus umrah bagi peraih medali emas. Kepada yang berprestasi itu pun Fasha juga akan berusaha mengapresiasinya dengan memfasilitasi jika ingin bekerja misalnya menjadi pegawai honorer maupun disektor swasta lain, tentu juga dengan memperhatikan syarat-syaratnya.

Kafilah Kota Jambi yang dipimpin Asisten 2 Setda Kota Jambi H. Rd. Erwansyah serta Kabag Kesra Saleh Ridha tersebut tiba di Kota Jambi, Selasa pagi kemarin (19/7) dengan membawa tropi juara umum disambut haru Wali Kota Fasha dan jajaran. Penyambutan yang dilanjutkan dengan pembacaan doa syukur dan ramah tamah itu diakhiri dengan arak-arakan keliling Kota Jambi. (hms/wan)


Berita Terkait



add images