iklan Yuliana Cium dan Ulas Kepala Anak Yatim.
Yuliana Cium dan Ulas Kepala Anak Yatim.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Suasana Muharraman masih terasa di Kota Jambi, seperti yang berlangsung dalam pengajian rutin Jumat siang di Griya Mayang rumah dinas Walikota Jambi, (14/10).

Acara yang berlangsung bersamaan dengan pengajian rutin mingguan itu dimanfaatkan Ketua TP PKK Kota Jambi Yuliana Fasha memberikan santunan kepada puluhan anak yatim.

Dalam sambutannya Yuliana mengatakan bahwa diantara keutamaan bulan muharram itu, selain dianjurkan melaksanakan ibadah puasa sunnah juga memberikan sedekah khususnya kepada anak-anak yatim

"Diantara keutamaanya itu selain melaksanakan puasa sunnah pada tanggal 9, 10 dan 11 Muharram, kita juga di sunnahkan oleh Rasulullah untuk bersedekah dan yang utama kepada anak-anak yatim. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan hari ini menjadi amal ibadah dimata Allah SWT," ujarnya.

Namun Yuliana juga mengatakan anjuran bersedekah itu juga hendaknya tidak hanya dilakukan pada moment muharraman atau yang biasa disebut lebaran yatim saja namun juga diharapkan setiap saat.

"Karena diatas harta-harta kita ada hak orang lain tentunya termasuk saudara-saudara kita yang kurang mampu seperti fakir miskin dan anak-anak kita yang yatim serta piatu itu," tambahnya.

Yuliana juga menambahkan, pengajian rutin yang sekaligus pemberian santunan tersebut tidak hanya bernilai ibadah namun juga menjadi media perekat silaturrahmi dan kebersamaan.

Dalam pengajian tersebut juga dilakukan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustazd M. Amin Abdullah yang mengupas tentang keutamaan bulan muharram dan ibadah-ibadah sunnah yang utama dalam bulan tersebut.

Pengajian yang diikuti ibu-ibu majelis taklim dan PKK itu berlangsung khidmat. Acara diakhiri dengan satu-persatu yatim menerima bingkisan dari Ketua TP PKK Yuliana Fasha. Tampak sesekali Yuliana meneteskan air mata saat mencium dan mengulas kepala bocah-bocah mungil yatim yang hadir dalam acara itu. (hms/wan)


Berita Terkait



add images