iklan Syahbandar saat cek kondisi air wc di SMAN Titian Teras.
Syahbandar saat cek kondisi air wc di SMAN Titian Teras.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi AR Syahbandar melakukan sidak di lima  tempat yang dilakukannya dalam satu hari, Kamis (11/5).

Lokasi yang disidaknya ialah, Kantor Biro Umum Setda Provinsi Jambi, Dinas Kominfo Provinsi Jambi, SMAN Titian Teras, Rumah Sakit Jiwa Daerah Jambi dan BNN Provinsi Jambi.

Sidak yang dilakukan AR Syahbandar ini setelah mendapat laporan bahwa banyaknya eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Jambi yang sering dinas luar.

Kita mendapat laporan ada pegawai yang dilantik, eselon 3 dan 4 yang sering keluar. Dua tempat yang saya  periksa, tidak terbukti, akunya.

Kalau dinas ke luar kota 1 bln sekali, menurut dia, wajar, jika satu bulan, 2 hingga 3 kali, sudah tidak wajar. Itu sudah melebihi anggota dewan. Kalau dewankan memang harus turun ke lapangan, akunya.

Namun, ada beberapa ruangan yang perlu dirapikan. Karena, rapinya ruangan itu menunjukkan kinerja seorang pegawai. Kalau ruangannya saja tidak rapi, gimana kerjanya. Dari sisi disiplin, dua tempat ini sudah ada komunikasi. Itu yang saya lihat, tegasnya. 

Di RSJD, dia mengakui sudah mulai bagus. Mulai dari pelayanan hingga konsumsi untuk para pasien. Saya langsung cek ke dapurnya. Saya lihat layak yang diberikan pihak rumah sakit, pungkasnya. (fth)

Cek kondisi air WC di SMAN Titian Teras

Cek bahan-bahan konsumsi yang masuk di RSJD

Sidak di Dinas Kominfo Provinsi Jambi

Sidak di Biro Umum Setda Provinsi Jambi

Cek dapur konsumsi RSJD


Berita Terkait



add images