iklan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, AR Syahbandar.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, AR Syahbandar.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Sepanjang 2017, Gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli sudah melakukan rotasi jabatan sebanyak 5 kali di tubuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Jambi. Bongkar pasang pejabat akan kembali dilakukan setelah evaluasi kinerja para pejabat tersebut.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, AR Syahbandar, meminta agar rencana rotasi jabatan yang dilakukan oleh Gubernur Jambi ini merupakan rotasi yang terakhir kalinya dilakukan dalam mencari orang yang terbaik untuk membantunya dalam mewujudkan RPJMD Jambi TUNTAS.

Selain mudah pengawasannya, tidak perlu menunggu regulasi lagi. Selain itu, kami juga mudah dalam melakukan pengawasan, katanya.

Lanjutnya, saat ini telah memasuki triwulan kedua, sementara serapan anggaran masih sangat rendah, untuk itu, Syahbandar mengharapkan agar Gubernur Jambi untuk lebih menggenjot OPD untuk menjalankan program.

Jika terlalu sering rotasi jabatan, maka akan berpengaruh pada roda pemerintahan. Dan pasti akan menggangggu perjalanan menuju Jambi Tuntas 2021.

Untuk itu, Saya harapkan pada rotasi selanjutnya memang benar-benar orang yang cakap dan bekerja, pungkasnya. (nur)


Berita Terkait



add images