JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Tiga tim sudah memastikan tiket ke Semi Final turnamen sepakbola Gubernur Cup Jambi 2018. Tiga tim itu yakni Tanjab Barat sebagai juara grup C, Muaro Jambi juara grup A dan Batanghari sebagai runner up terbaik. Sementara satu tiket tersisa akan dintentukan sore ini kala Kerinci bertanding kontra Sarolangun di grup B.
Praktis, untuk satu tiket tersisa akan diperebutkan antara Sungai Penuh dan Kerinci.
BACA JUGA: Kejar Tiket Semi Final, Kerinci Siap Tampil All Out Kontra Sarolangun Sore Nanti
Melihat statistik yang ada di Grup B, Sungai Penuh masih memuncaki grup B dengan raihan point 6, hasil dari dua kali menang dan sekali kalah. Sama dengan Tanjab Timur yang berada di posisi kedua dengan point yang sama, 6. Hanya saja, Sungai Penuh lebih baik dari segi produktivitas gol dari Tanjab Timur. Sungai Penuh memasukkan 5 dan kemasukan 3, sedangkan Tanjab Timur memasukkan 4 dan kemasukan 5. Selain itu, mereka juga kalah head to head paska dipecundangi Sungai Penuh 3 gol tanpa balas dalam pertandingan sore kemarin (13/1).
BACA JUGA: Kunjungi PS Kerinci, Ini poin-poin yang Disampaikan ZA
Apakah Sungai Penuh akan langsung lolos sebagai juara grup? Anak-anak asuhan Yusran itu masih harus bergantung kepada saudara kandungnya Kerinci. Jika kerinci seri atau kalah kontra Sarolangun sore nanti (14/1) maka otomatis Sungai Penuh akan lolos ke semifinal. Namun jika Kerinci memenangi laga maka Kerincilah yang akan lolos dari grup ini. Kita tunggu saja. (pas)