JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - DPRD Provinsi Jambi menggelar rapat paripurna istimewa dengan agenda penyampaian pandangan fraksi-fraksi terhadap nota pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Gubernur Jambi Tahun Anggaran 2017.
Bertempat di gedung DPRD Provinsi Jambi, Selasa (3/3), rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi Cornelis Buston, dihadiri Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar.
Juru bicara Fraksi PDI Perjuangan, Syamsul Anwar, dalam paparannya menegaskan bahwa garansi PDIP merupakan instrumen kontrol pelaksanaan tupoksi gubernur diera otonomi daerah dan bukan penghambat program Jambi TUNTAS.
"Selama ini fraksi kami selalu mendukung program Jambi Tuntas selama pemerintah Provinsi Jambi dapat memberikan laporan kinerja yang objektif, efisien, ekonomis, transparan, taat pada perundang-undangan, serta bertanggung jawab dengan memperhatikan rasa keadilan dan asas manfaat," tegasnya.
Pada kesempatan itu, lanjut Syamsul, pihaknya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Gubernur Jambi yang telah menyampaikan LPKj tahun anggaran 2017. (wan)