iklan Kapolda Jambi, Irjen Pol Drs Muchlis AS MH.
Kapolda Jambi, Irjen Pol Drs Muchlis AS MH.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Kapolda Jambi, Irjen Pol Drs Muchlis AS MH menjadi narasumber Rakor Pimpinan Daerah Provinsi Jambi dan Kabupaten/Kota Se-Provinsi Jambi dalam rangka Kesiapan Pelaksanaan Pemilu Serentak Tahun 2019 di ballroom Swissbel Hotel Jambi, Kamis (6/12/18).

Dalam acara tersebut Kapolda Jambi didampingi oleh Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Drs Edy Iswanto, Wadir Intelkam Polda Jambi AKBP M Edi Purwanto Sik dan Koorspri Kapolda Jambi AKBP Guntur Saputro dan tampak hadir dalam acara itu Plt Gubernur Jambi, Kabinda Jambi, Kasrem 042/gapu, Para Bupati/walikota se-Provinsi Jambi, Kapolres/ta jajaran Polda Jambi, Para unsur Forkopimda Kota dan Kabupaten se-Provinsi Jambi, Ketua KPU Provinai Jambi dan Ketua Bawaslu Provinsi Jambi.

Kapolda Jambi dalam paparannya mengatakan, Polda Jambi sudah membentuk Satgas OMB yang merupakan kesiapan Polri dalam menjaga Keamanan dan Stabilitas Nasional menjelang pemilu 2019. Kapolda Jambi kemudian menyebutkan beberapa potensi ancaman dan kerawanan Pilpres 2019.

Potensi ancaman dan kerawanan Pilpres 2019 diantaranya Politik identitas yang mempersoalkan masalah SARA, merebaknya sikap intoleran, ketidak netralan penyelenggara pemilu dan masalah regulasi pemilu, ungkap Kapolda Jambi.

Kemudian Kapolda Jambi menyebutkan peran media sosial ini sangat penting, karena  dampak buruk medsos bisa menimbulkan perpecahan, bisa memecah belah persatuan, provokatif, hatespeech, ujaran kebencian, penyebaran berita yang hoax yang bisa memicu konflik horisontal antar masyarakat. (pds)


Berita Terkait



add images