iklan Tes CPNS beberapa waktu lalu. Foto : Dok Jambi Update
Tes CPNS beberapa waktu lalu. Foto : Dok Jambi Update

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Seleksi Kemampuan Bidang (SKB) CPNS Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jambi akan digelar Senin mendatang (17/12).
Menariknya, untuk pelaksanaan SKB belum pasti menggunakan sistem Computer Assisted Tested (CAT). Pasalnya, belum diputuskan oleh Kementerian. Saat ini bagian kepegawaian Kanwil Kemenag sedang melakukan koordinasi tahap akhir pada Sabtu (15/12) ini.

Informasi terakhir pihak Kanwil Kemenag akan melakukan ujian SKB yang meliputi materi prkatek kerja sesuai formasi yang dipilih, kemudian psikotes dan wawancara.

M. Andri Hafif, Kepala Bidang Informasi Kepegawaian Kantor Regional VII BKN Palembang menyampaikan pihaknya masih terus mencari tahu ke pusat mengenai metode apa yang akan dipakai di SKB Kemenag Jambi.

Kita sedang tunggu konfirmasi pusat , jika tidak gunakan CAT, lalu gunakan metode apa, ujarnya, saat ditemui di UPT BKN, Kamis (14/12).

Namun, Hafif menyampaikan, untuk pemerintah daerah memang diwajibkan menggunakan CAT. Namun, untuk instansi vertika bisa menggunakan metode lain.

Yang penting SKB tetap kita ambil 60 persen, jika ada tambahan seperti wawancara dan psikometri di SKB nya, sampainya lagi. (aba)


Berita Terkait



add images