iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO - Selain retribusi terminal dan angkuatan darat, Dishub Tebo tahun ini akan menggali potensi Pendapatan Asli Daerah atau PAD dari angkutan sungai dan danau yang benyak tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Tebo.

Hal tersebut langsung disampaikan Kepala Dinas Perhububungan Tebo, Drs Eryanto MM saat ditemui di rungannya. Kata Dia, saat ini pihaknya telah mempetakan lokasi-lokasi transportasi sungai yang berpotensi menjadi pemasukan bagi PAD.

"Kita sudah menter adanya potensi PAD baru, yaitu angkutan sungai dan danau seperti ponton dan lain sebagainya," kata Eryanto.

Ditanya untuk lokasi angkuatan sungai dan danau yang sudah berpotensi menjadi penambah PAD, Eryanto mengungkapkan bahwa ada beberapa yang telah didata diantaranya di Teluk Rendah, Transos, Teriti, Balai Rajo, Sungai Limo dan lainnya.

"Sudah ada yang kita petakan seperti di Teluk Rendah yang punyo Makin Group, di Transos yang punya Mega Sawindo, yang milik masyarakat di Teritill, Balai Rajo dan Sungai Limo, semuanya sudah kita petakan," ungkap Eryanto. (bjg)


Berita Terkait



add images