iklan Helmi, Kadis Dukcapil menyerahkan E-KTP kepada siswa beberapa waktu lalu. Foto : Hadinata
Helmi, Kadis Dukcapil menyerahkan E-KTP kepada siswa beberapa waktu lalu. Foto : Hadinata

JAMBIUPDATE.CO, SAROLANGUN Untuk memunculkan keinginan para pemula untuk mendapatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Sarolangun, saat ini sedang fokus menggarap perekaman E-KTP di setiap sekolah SLTA sederajat yang ada diwilayah Kabupaten Sarolangun.

Helmi, Kepala Dinas Dukcapil Sarolangun saat dikonfirmasi mengatakan, langkah tersebut merupakan upaya jemput bola yang harus dilakukannya untuk mengejar target dan memunculkan keinginan para pemilih pemula tentang pentingnya E-KTP tersebut.

Iya, saat ini kita sedang fokus jemput bola ke sekolah- sekolah setingkat SLTA sederajat, karena selama ini kita hanya jemput bola ke desa saja. Sekarang ini kita alih pola lagi, kata Helmi.

Dikatakannya, sejauh ini sudah ada empat sekolah yang sudah dikunjungi, yakni SMA N 1 Sarolangun, MAN Sarolangun, MAN Tanjung dan SMA N 2 Sarolangun. Pihaknya telah melakukan perekaman kepada ratusan anak sekolah yang usianya 17 tahun keatas.

Alhamdulillah kita mendapatkan respon yang baik dari para siswa, mereka sangat senang. Dan E-KTP sudah ada yang kita serahkan hasil perekaman 2 bulan yang lalu, semuanya berjumlah 106 keping, namun untuk yang sudah kita serahkan baru sebanyak 90 keping, sisanya nyusul mungkin dalam waktu dekat, ujarnya.

Untuk yang sudah kita serahkan E-KTP nya kemaren MAN Sarolangun dan SMA N 2 Sarolangun yang berada di Singkut, untuk MAN Tanjung dan SMA N 1 belum kita serahkan, karna kemaren sekolah dalam keadaan libur, tapi semua sudah kita cetak tinggal kita serahkan saja, katanya lagi.

Selain menyerahkan E-KTP, Disdukcapil juga sekaligus melakukan sosialisasi tentang kegunaan dan fungsi E-KTP pada pemilih pemula. (hnd)


Berita Terkait



add images