iklan Wali Kota Jambi DR. H. Syarif Fasha, ME. Foto : Ist
Wali Kota Jambi DR. H. Syarif Fasha, ME. Foto : Ist

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME menjadi pembicara pada diskusi yang berlangsung dalam rangkaian acara Musyawarah Wilayah (Muswil) Ikatan Alumni Politeknik Negeri Sriwijaya (IKAPOLSRI) Jabodetabek dan Jabar, di Jakarta, Minggu (10/2).

Wali Kota Syarif Fasha yang juga sebagai Ketua IKPOLSRI itu disandingkan dengan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie.
Acara yang berlangsung mengambil tema "Peranan Alumni POLSRI menghadapi Revolution Business 4.0" itu dihadiri sebanyak 150 Alumni IKAPOLSRI se-Jabodetabek dan Jabar.

Kepada sejumlah wartawan, usai diskusi, Wali Kota Syarif Fasha menyampaikan apresiasinya kepada penyelenggara. Fasha juga mengatakan, Politeknik dalam dunia pendidikan kedepan harus siap menyongsong era bisnis, industri 4.O.

"Tadi kami banyak juga menyampaikan strategi-strategi dan bagaimana politeknik harus menyesuaikan dengan hal tersebut, yaitu dimulai dari bagaimana kompetensi tenaga tenaga pendidiknya, agar mamapu menyesuaikan dan melihat peluang peluang 5, 10 tahun dan 20 tahun kedepan kebutuhannya, jurusan-jurusan apa yang dibutuhkan untuk kedepan nanti," ujar Fasha.

Wali Kota Fasha, juga mengingatkan kepada semua alumni POLSRI yg berada di seluruh Indonesia agar dapat memberikan kontribusi positif kepada pemerintah pusat maupun pemerintah daerah setempat.

"Mari kita kerja dan berkarya untuk membangun negeri ini, baik diminta maupun tidak diminta. Sumbangan pemikiran dan karya nyata, bila perlu materi pun kita persembahkan untuk membangun bangsa dan negara, paling tidak kepada pemerintah daerah setempat dimana alumni berada," harap Fasha.

Fasha juga berharap pemerintah daerah bisa memanfaatkan pemikiran dan tenaga para alumni tersebut. Mengingat alumni POLSRI yang tersebar di seluruh Indonesia memiliki kemampuan dan keahlian di berbagai bidang mulai dari yang bersifat teknologi teknik maupun non teknik.

"Ruang pengabdian yang begitu besar di negeri ini harus dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh teman-teman alumni diseluruh Indonesia," pungkasnya.
Dalam diskusi santai tersebut, Fasha bersama Prof. Jimly tampak banyak memberikan motifasi kepada para alumni Ikapolsri dapat memguatkan perannya yang lebih besar sehinga lebih bermanfaat bagi bangsa dan negara. (*/hfz)


Berita Terkait



add images