iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Di Kota Jambi sejak awal Agustus lalu jumlah penderita Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) sudah mencapai angka 16 ribu. Ada lonjakan yang terjadi.

‘‘Agustus hingga 10 September lalu berjumlah 11.600 kasus. Sampai hari ini naik di angka lebih kurang 16.000 lebih. Jadi ada kenaikan 5000 kasus,’‘ kata Walikota Jambi Sy Fasha.

lonjakan ISPA ini sebut Fasha, tentunya menjadi perhatian khusus Pemerintah Kota Jambi. Pihaknya selalu mengawasi kondisi ISPU diwilayah Kota Jambi.

BACA JUGA : Update Kualitas Udara di Kota Jambi Dilakukan Tiap 30 Menit Sekali

‘‘Kami berusaha semaksimal mungkin bagaimana meminimalisir korban ISPA yang terpapar dengan berbagai regulasi. Contoh salah satunya maklumat yang sudah dikeluarkan, mengatur masalah libur sekolah dan mengurangi jam belajar,’‘ imbuh Fasha.

Dia menambahkan, pemerintah sudah mengeluarkan kebijakan meliburkan dan mengurangi jam belajar bagi PAUD, SD, dan SMP. Selain itu juga mewajibkan setiap sekolah untuk menggunakan ruang UKS, untuk menyediakan ruangan bagi anak-anak yang terpapar asap.

‘‘Kami juga tidak memperbolehkan lagi ada kegiatan kegiatan di luar di sekolah, seperti pelajaran olahraga, pramuka dan sebagainya. Semua itu kewenangan para kepala sekolah untuk menunda jam belajar masuk dan pulang cepat,’‘ katanya. (hfz)


Berita Terkait



add images