iklan Bupati Romi Dampingi Kunker Gubernur Jambi ke Tanjabtim.
Bupati Romi Dampingi Kunker Gubernur Jambi ke Tanjabtim. (Maulana/Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK – Gubernur Jambi, H. Fachrori Umar melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), pada Jumat (27/9). Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, Samsiran, Fachrori Umar langsung disambut Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto.

Kunjungan tersebut diawali dengan mengunjungi Puskesmas di Kecamatan Muara Sabak Timur. Kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan Dua unit kursi roda yang diantar langsung ke rumah warga penerima bantuan. Selain itu, rombongan juga mengunjungi RSUD Nurdin Hamzah Muara Sabak.

Terkait keluhan Inpeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) yang merupakan salah satu dampak kabut asap yang menyelimuti Provinsi Jambi, dan terjadi di Kabupaten Tanjabtim. Pemprov Jambi maupun Pemkab Tanjabtim sepakat untuk memberikan pelayanan berobat gratis bagi masyarakat yang terkena penyakit ISPA.

Hal ini disampaikan Gubernur Jambi, Fachrori Umar yang didampingi Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto, saat meninjau fasilitas kesehatan yang ada di Kabupaten Tanjabtim.

“Dengan adanya musibah Karhutla yang terjadi di Provinsi Jambi, maka pemerintah telah mengambil kebijakan untuk menggratiskan pelayanan kesehatan khusus penderita ISPA. Kebijakan ini berlaku baik untuk ditingkat Puskesmas maupun rumah sakit,” ucapnya.

Hal senada juga dikatakan Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto. Dimana dalam hal ini pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan pihak RSUD Nurdin Hamzah Muara Sabak. Bahkan Bupati Romi pun telah wewanti para petugas kesehatan, jika terjadi lonjakan pengunjung pasien ISPA.

“ISPA sebagai salah satu dampak kabut asap. Biasanya baru terjadi lonjakan dalam rentang Dua hingga Satu bulan setelah musibah kabut asap atau Karhutla. Bahkan bisa berlangsung hingga musim kemarau berlalu,” sebutnya.

Oleh karenanya, selain sepakat untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis terhadap pasien ISPA, baik itu di Puskesmas maupun di rumah sakit.

“Petugas kesehatan juga telah diwanti untuk selalu siap siaga, dan tetap memberikan pelayanan semaksimal mungkin meskipun itu gratis,” paparnya.(lan)


Berita Terkait



add images