iklan Xiaomi Mi Note 10.
Xiaomi Mi Note 10. (Fadhil Al Birra/JawaPos.com)

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Xiaomi Mi Note 10 resmi hadir di pasar Indonesia awal Januari lalu. Smartphone yang meluncur perdana pada 2020 ini diakui memiliki keunggulan pada sektor kameranya. Yakni mengusung lima kamera dengan salah satu sensornya berukuran 108 MP pertama di dunia.

Di Indonesia, Xiaomi Mi Note 10 memiliki hanya memiliki satu varian, yakni RAM/ROM 8/256 GB. JawaPos.com sendiri telah menjajal smartphone yang dibanderol Rp 6,999 juta itu selama beberapa hari belakangan.

Bagaimana sensasi menggunakan ponsel yang dikatakan sebagai flagship terbaru Xiaomi tersebut? Berikut review Mi Note 10 Pro.

Kelengkapan

Sebagai pembuka, kami akan menyoroti dari boks Mi Note 10 Pro. Kemasan luar tampil elegan terbuat dari bahan kardus tebal berwarna hitam. Bagian depan terdapat tulisan Note 10 Pro dengan warna metalik berikut logo Xiaomi di kanan atas.

Pada sisi atas sebelah kiri terdapat stiker garansi resmi Xiaomi, juga tulisan kami buatan Indonesia. Bagian belakangnya terdapat informasi perangkat termasuk spesifikasi singkat, serta petunjuk penting lainnya.

Secara keseluruhan, boks Mi Note 10 Pro tampil elegan. Kesan mewah pun tersemat pada smartphone yang dibanderol Rp 6,999 juta itu. Selanjutnya, ketika boks dibongkar, kami mendapati unit Mi Note 10 Pro beserta aksesori lainnya tertata rapi dalam kotak.

Ada storage sub-boks kecil berisi jelly case tambahan untuk pelindung smartphone. Ada pula buku panduan penggunaan ponsel beserta kartu garansi, serta tak lupa SIM ejector.

Pada lapisan paling bawah dalam boks, terdapat perangkat pendukung lainnya. Di antaranya, kabel konektor daya dan transfer data Type-C beserta kepala charger. Selain yang disebutkan di atas, tidak ada lagi aksesori lain dalam boks penjualan Mi Note 10 Pro.


Berita Terkait



add images