iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Kasus penyakit Tuberkulosis (TB) menjadi perhatian Dinas Kesehatan Kota Jambi. Angka penderita penyakit itu cukup tinggi. Pada 2018, 904 kasus. 2019, 981 kasus. 421 dinyatakan positif. 

Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes, Nur Indrayeti mengatakan, penyakit menular itu termasuk satu dari sepuluh penyebab kematian di dunia.

"TB termasuk penyakit menular yang bisa menyebar kepada siapa saja," kata Nur Indrayeti.

Kata Nur, di dunia kesehatan, infeksi penyakit TB masih menjadi masalah global atau nasional."Pengobatan TB atau yang sering disebut flek paru ini tidak mudah, karena proses penyembuhannya juga bersifat jangka panjang," imbunya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi, Ida Yuliati menambahkan, penyakit TB ini harus lebih diwaspadai oleh masyarakat. Sebab, penyakit ini juga menular.

"Masyarakat jarang mengetahui, ini sangat berbahaya dan bisa menular. Tetap harus jaga kesehatan. Kami terus melakukan sosialisasi ke masyarakat tentang penyakit ini," katanya. (hfz)


Berita Terkait