iklan Lilil Gunawan
Lilil Gunawan (foto Istimewa)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Masih ingat dengan sosok Lilik Gunawan dan putranya, Balda yang berusia 4 tahun, yang viral beberapa waktu lalu?

Sempat viral dan mencuri perhatian publik di awal tahun 2020 dengan perjalanannya dari Jambi menuju Mekah dengan menggunakan Yamaha NMAX kini tengah disibukkan dengan kegiatan di masa-masa pandemi Covid-19.

“Kegiatan selama pandemi Covid-19 ini memang banyak menghabiskan waktu di kediaman saya di Itam Ulu, Merangin, Jambi. Beberapa agenda yang sebenarnya sudah dipersiapkan ditunda dulu, seperti pembuatan film dan juga peluncurun buku, tapi insya Allah tahun ini semua rampung dan sudah bisa rilis,” ujar Lilik di sela-sela kegiatannya.

Lilik menuturkan bahwa perjalanan yang ditempuh kurang lebih 20.000 Km tersebut dilakukan salah satunya berkat kekuatan dan ketangguhan kendaraan yang dibawanya bersama Balda yaitu Yamaha NMAX. Selama perjalanan, Yamaha NMAX yang dikendarainya tidak mengalami kendala yang cukup berarti, penggantian spare part yang dilakukan hanya pada kampas rem dan oli saja,” ungkap Lilik.

Sekembalinya dari Mekkah, Sabang Raya Motor Grup, salah satu dealer resmi Yamaha Jambi memberikan apresiasi kepada Lilik dan Balda berupa 1 unit All New Yamaha NMAX 155 Connected/ABS yang diberikan pada saat launching All New Yamaha NMAX di Jambi beberapa waktu lalu.

“Kami sangat bangga dengan Pak Lilik yang berhasil membuktikan Yamaha NMAX kuat dan tangguh melalui perjalanan dari Jambi ke Mekah. Kami dari Sabang Raya Motor memberikan 1 unit motor Yamaha New NMAX 155 Connected/ABS sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada beliau. Untuk itu kami berharap apa yang kami berikan dapat bermanfaat dan dapat di gunakan untuk membantu kegiatannya,” kata Sukirman Djohan, Owner Sabang Raya Motor Grup. 

All New NMAX 155 Connected/ABS merupakan motor pertama buatan Indonesia yang dapat terkoneksi dengan smartphone pengendara melalui aplikasi Y-Connect, tentunya sudah dapat diunduh (di download) secara gratis di platform Android maupun iOS melalui Play Store dan App Store.

Untuk informasi lebih lanjut terkait aplikasi tersebut silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia di https://www.yamaha-motor.co.id/yamahamobileapps/.(Ist)


Berita Terkait



add images