iklan

JAMBIUPDATE.CO, MALANG– Gempa hari ini mengguncang kawasan Malang (Jawa Timur) dan sekitarnya pada 14:00:15 WIB, Sabtu (10/4/2021).

Data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan gempa bumi tersebut berkekuatan Magnitudo 6,7 SR.

BMKG mencatat pusat gempa Malang tersebut berada pada titik koordinat 8.95 LS,112.48 BT.

Dilansir dari BMKG, pusat gempa berada di laut 90 km Barat Daya Kabupaten Malang, Jatim dengan kedalaman 25 Km.

BMKG juga mengingatkan agar masyarakat di Malang mewaspadai potensi gempa susulan.

“Tidak berpotensi tsunami,” kata BMKG dalam rilisnya.(msn/fajar)


Sumber: www.fajar.co.id

Berita Terkait



add images