JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Muaro Jambi berhasil melesat hingga final Gubernur Cup Jambi 2022. Juara bertahan Kabupaten Merangin pun disungkurkan Muaro Jambi lewat adu penalti dengan skor 5-4. Di partai final telah menunggu Kota Jambi yang terlebih dulu menyegel satu tiket.
Pelatih Kepala Muaro Jambi Hengky Ardiles menyebut buah kemenangan ini merupakan kerja keras pemain dan semua elemen dalam tim.
“Alhamdulillah kita sudah tampil spartan (gagah berani) pada laga ini. Walau pada babak pertama sempat terkejut dan tertinggal pada peluang awal, di babak kedua anak-anak bisa menetralkan kondisi,” katanya di dampingi Asisten Pelatih Anhar.
Untuk laga final pada Kasmis mendatang (20/1) legenda Semen Padang FC ini menyebut akan ada evaluasi.
“Ini lantaran ada beberapa pemain kunci terkena akumulasi kartu. Tapi tetap sepakbola adalah permainan tim. Siapapun yang bermain tetap membawa dan berjuang penuh untuk tim Muaro Jambi,” ujarnya.
Pada laga final mendatang, ia mengatakan tak ada strategi khusus.
“Nampaknya kita harus bermain normal saja, agar pemain bisa enjoy menikmati pertandingan, Insyallah kita optimisi juara,” sebut mantan bek sayap timnas Indonesia ini. (aba)