JAMBIUPDATE.CO, MUARO JAMBI- Setelah dilakukan ekshumasi atau penggalian makam, jenazah Brigadir Nofiransyah Yosua Hutabarat langsung dibawa ke RSUD Sungai Bahar untuk dilakukan autopsi ulang, Rabu (27/7).
Jenazah Brigadir J sendiri tiba di RSUD Sungai Bahar sekitar pukul 08.40 WIB yang di bawa oleh mobil ambulans.
Pantauan dilokasi, tak sedikit keluarga dan masyarakat setempat yang berdiri di sepanjang jalan dan sekitar rumah sakit menunggu proses autopsi ulang selesai.
Tampak akses masuk ke RSUD Sungai Bahar dijaga ketat oleh pihak kepolisian. Hingga berita ini diturunkan, proses autopsi ulang jenazah Brigadir J masih berlangsung. (wan)