iklan

JAMBIUPDATE.CO, MUARO JAMBI- Penjabat (Pj) Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, mewarning para pejabat agar lebih meningkatkan disiplin dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.

Bahkan, Pj Bupati mengancam akan menyingkirkan jabatannya bagi para pejabat yang tidak disiplin. Hal ini ditegaskan Pj Bupati saat memimpin Apel Gabungan di Kantor Bupati Muaro Jambi, Senin (1/8).

Bahkan, dalam kesempatan itu Pj Bupati bersama Sekda Kabupaten Muaro Jambi meninjau langsung kedisiplinan dan kehadiran ASN & Non ASN.

"Kepada seluruh ASN untuk dapat disiplin dalam bekerja serta memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat," tegasnya.

Dia juga mengingatkan, kepada pejabat eselon III bahwa dalam waktu dekat ini akan melakukan perombakan. Oleh karenanya, kedisiplinan menjadi salah satu pertimbangan penting dalam merotasi para pejabat.

"Saya sudah mendapatkan ijin dari Gubernur. Karena saya punya program dalam perencanaan pembangunan kabupaten Muaro Jambi selama masa kepemimpinan harus ada outcame," jelasnya.

Bachyuni menegaskan, dalam melakukan perombakan pejabat ini, Dia tidak akan tebang pilih dalam menempatkan pejabat. Orang yang bakal dipilihnya merupakan yang sesuai dengan kriteria dan kemampuan.

"Saya minta orang yang mau berlari dengan saya. Karena salah satu syarat saya melakukan evaluasi adalah dengan disiplin," tukasnya. (wan)


Berita Terkait



add images