iklan suhendri
suhendri

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Pemerintah Kota Jambi tengah menggodok Anggaran Pendapatan Belanja Daerah APBD 2023.

Diperkirakan pagu ABPD Pemkot Jambi 2023 sebesar Rp1,7 triliun.

"Meningkat sekitar Rp14 M dari tahun sebelumnya. Peningkatan dari PAD dan juga dana transfer selain DAK," kata Kepala Bappeda Kota Jambi, Suhendri.

Diakui Suhendri, pada anggaran tahun depan, pemerintah daerah diwajibkan untuk menyiapkan dana rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Dalam Perpres, sebut Suhendri, Pemerintah Daerah diwajibkan menyiapkan anggaran untuk perekrutan PPPK minimal Rp38 M.

"Jadi untuk perekrutan sekitar 693 tenaga PPPK," katanya.

Namun, sebut Suhendri, belum ada petunjuk teknis dari Pemerintah Pusat mengenai penyediaan PPPK tersebut baik dari segi jumlah maupun perioritas yang akan disiapkan.

Dijelaskan Suhendri, untuk satu orang tenaga PPPK, pihaknya harus menyiapkan Rp 4 juta per bulan untuk 14 bulan dalam satu tahun. Artinya sekitar Rp56 juta untuk satu PPPK per tahun.

"Satu PPPK itu sekitar Rp4 juta kali 14 dalam satu tahun anggaran," katanya.

Sementara, Walikota Jambi Sy Fasha mengaku, pada tahun depan memang pihaknya akan melakukan perekrutan sebanyak 700 PPPK.

"Sekitar 700 an yang akan kita rekrut pada 2023 nanti," sebutnya.

Dijelaskan Fasha, meski ada perekrutan tenaga PPPK, namun tenaga kerja kontrak (honorer) yang ada di lingkup Pemkot Jambi masih tetap bekerja.

“Tetap kita berdayakan. Tanpa honorer kita harus bagaimana, karena kita kekurangan PNS,” sebutnya.

“Tidak ada penghapusan honorer sebelum kita mampu. Kita sudah bicarakan ini ke Kemenpan-RB. Menpan RB inikan mantan bupati, jadi dia tahu permasalahan daerah itu,” sebutnya. (hfz)


Berita Terkait



add images