iklan
(Net)

Di Indonesia permainan ini sempat viral pada tahun 1990an, kini Lato-lato kembali viral dan hampir semua anak-anak memainkannya. 

Lato-lato terdiri dari dua bandul plastik yang diproduksi dengan warna beragam.

Keasyikan memainkan Lato-lato adalah ketika berhasil membenturkan dua bandulnya dalam posisi seimbang secara berulang-ulang. 

Permainan ini tak hanya seru karena menantang keseimbangan dan konsentrasi, namun juga menghasilkan suara yang yang berisik yang bisa membuat candu penggunanya. 

Permainan ini terbilang murah, di pasaran dijual dengan harga mulai dari Rp 10,000 hingga 15.000. Tak hanya anak-anak, para remaja sampai orang dewasa pun memainkan Lato-lato hingga kemudian permainan ini kembali viral di tengah masyarakat. (*)


Berita Terkait



add images