iklan

JAMBIUPDATE.CO,- Pada saat berpuasa tubuh akan mengalami kekurangan asupan gizi yang didapat disiang hari.

Untuk itu, makanan yang dikonsumsi saat sahur dan buka puasa dan malam hari harus benar-benar diperhatikan.

Terutama saat sahur, asupan gizi harus dipenuhi mulai dari mineral, karbohidtat dan vitamin. Salah-satu sumber gizi yang bisa dijadikan olahan adalah buah manggis.

Buah manggis ini sangat mudah ditemukan di Indonesia. Rasa nya pun enak sehingga banyak digemari. Tidak hanya enak, tetapi buah manggis juga memiliki beragam manfaat.

Buah manggis memiliki banyak manfaat bagi kesehatan saat puasa, diantaranya:

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat pertama adalah bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Buah manggis kaya akan senyawa antioksidan dan antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.

Menurunkan Kadar Gula Darah

Manfaat kedua adalah membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. Buah manggis mengandung senyawa yang dinamakan xanthone. Senyawa inilah yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Menjaga Sistem Pencernaan

Pada saat berpuasa jika sistem pencernaan terganggu tentunya bisa menghambat aktivitas. Dengan konsumsi buah manggis ini akan membantu menjaga sistem dalam pencernaan.

Buah ini termasuk buah dengan kandungan serat tinggi yang dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan dan mencegah sembelit.

Menjaga Kesehatan Kulit

Meski kemurangan vitamin dan mineral, saat berpuasa kulit juga harus tetap terjaga. Buah manggis kaya akan senyawa antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari dan polusi.


Berita Terkait



add images