iklan

JAMBIUPDATE.CO, ITALIA - Inter Milan lolos ke final Liga Champions 2022-2023 setelah menyingkirkan tim tetangga, AC Milan.

Pada leg kedua semifinal Liga Champions 2022/2023, Inter Milan menang 1-0 di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (17/5/2023) dini hari WIB.

Nerazurri, julukan Inter Milan, maju ke final dengan keunggulan agregat 3-0. Sebab, di leg pertama, mereka menang 2-0. 

Gol tunggal kemenangan Inter di leg kedua dicetak striker timnas Argentina, Lautaro Martinez pada menit ke-74.

Namun, Inter Milan harus berjuang keras untuk mencetak gol pada leg kedua ini. 

Sebab, AC Milan tampil sangat bersemangat untuk mengejar defisit dua gol pada leg pertama, pekan lalu. 

Menurut catatan statistik, Inter Milan melepas 11 tembakan ke arah gawang AC Milan sebelum mampu mencetak satu gol. 

Lautaro Martinez akhirnya mampu membobol gawang AC Milan dengan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Sebelumnya, beberapa peluang emas Inter mampu diantisipasi kiper AC Milan, Mike Maignan.

Inter Milan harus menunggu puluhan tahun untuk bisa merasakan lagi final Liga Champions.

Terakhir Inter tampil di final Liga Champions 2009/2010.

Ketika itu, Inter juara setelah menang 2-0 lawan Bayern Muenchen

Untuk calon lawan di final, Inter kini menunggu pemenang semifinal lainnya antara Manchester City dan Real Madrid.

Man City dan Real Madrid akan memainkan leg kedua semifinal, Kamis (18/5/2023) dini hari WIB. 

Pada leg pertama, Man City mampu menahan imbang Real Madrid 1-1 di Stadion Santiago Bernabeu, pekan lalu. (*)

Susunan Pemain Inter vs AC Milan

Inter Milan (3-5-2): 24-Onana (GK); 36-Darmian, 15-Acerbi, 95-Bastoni; 2-Dumfries, 23-Barella (5-Gagliardini 84'), 20-Calhanoglu, 22-Mkhitaryan (77-Brozovic 44'), 32-Dimarco (8-Gosens 67'); 10-Lautaro (11-Correa 84'), 9-Dzeko (90-Lukaku 66').

Cadangan: 1-Handanovic (GK), 21-Cordaz (GK), 5-Gagliardini, 6-De Vrij, 8-Gosens, 11-Correa, 12-Bellanova, 14-Asllani, 33-D'Ambrosio, 50-Stankovic, 77-Brozovic, 90-Lukaku.

Pelatih: Simone Inzaghi.

AC Milan (4-2-3-1): 16-Maignan (GK); 19-Hernandez, 23-Tomori, 28-Thiaw (20-Kalulu 64'), 2-Calabria; 33-Krunic, 8-Tonali; 17-Leao, 10-Diaz (27-Origi 77'); 30-Messias (56-Saelemaekers 76'); 9-Giroud.

Cadangan: 83-Mirante (GK), 92-Nava (GK), 5-Ballo, 12-Rebic, 20-Kalulu, 24-Kjaer, 25-Florenzi, 27-Origi, 32-Pobega, 46-Gabbia, 56-Saelemaekers, 90-De Ketelaere.

Pelatih: Stefano Pioli


Sumber: online.com

Berita Terkait



add images