iklan
Lima unit ruko yang terbakar yakni terdiri dari Konter Totec Cell, ruko kosong sitaan Bank Mestika, Loket Lambar Jaya, Toko Jahit Jasko dan satu unit ruko kosong berlantai satu.

Ditambahkan Doni, diduga arus pendek atau korsleting listrik yang menjadi penyebab kebakaran.

"Dugaan sementara penyebab kebakaran siang hari ini arus pendek listrik," sebutnya.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 300 juta.

Sebanyak 7 unit mobil armada pemadam kebakaran dan 50 personil petugas pemadam kebakaran dan penyelamatan Kota Jambi dikerahkan untuk memadamkan api di lokasi.

Api berhasil dipadamkan setelah 1 jam 22 menit lamanya operasi pemadaman dilakukan, dengan air yang digunakan sebanyak 43 ribu liter. (raf)


Berita Terkait