iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA – Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar menargetkan tampil di kompetisi kasta tertinggi liga Korea Selatan (K League 1).

Saat ini Asnawi masih memperkuat Jeonnam Dragons yang berkompetisi di K League 2. Nah, peluang Jeonnam untuk naik kasta mulai terbuka.

”Karena sampai saat ini Jeonnam punya proses ke playoff. Itu target sementara tim ini. Kalau target pribadi, musim depan bisa ke level yang lebih tinggi,” katanya saat ditemui Jawa Pos di Jakarta International Velodrome kemarin (10/9).

Jeonnam saat ini berada di urutan kedelapan dalam klasemen sementara K League 2 2023. Dari 28 laga, pasukan Lee Jang-kwan sukses mengoleksi 38 poin. Hasil dari 11 kemenangan dan lima kali imbang. Situasi ini membuat kans Jeonnam promosi masih terbuka.

Dengan catatan, Jeonnam harus mampu finis di lima besar lebih dulu. Nanti mereka mengikuti playoff untuk memperebutkan tiket promosi. Saat ini tim yang menempati urutan kelima adalah Gyeongnam FC dengan 45 poin.

Lebih jauh Asnawi bercerita bahwa dirinya mulai kerasan tinggal di Korea Selatan. Dia mampu beradaptasi dengan baik.

”Saya sudah di sana (Korea Selatan, Red) mau tiga tahun. Karena adaptasi bagus, saya bisa bertahan sampai saat ini,” ujarnya.

Asnawi pun mendapat banyak pengalaman baru sejak berkarier di Korea Selatan. Terutama terkait dengan mental.

”Dari segi daya juang sangat tinggi. Jadi, memang yang paling saya dapat adalah mentalitas,” tandasnya. (*)


Sumber: fajar.co.id

Berita Terkait



add images