Dikatakan Hairul lagi bahwa kondisi tanaman yang mereka tanam juga jauh dari harapan. Selain padinya yang tumbuh kecil, rumpunnya juga tidak sebesar musim padi biasanya saat cuaca normal. "Kami sangat khawatir, kali ini kalau kemarau terus melanda bisa jadi gagal panen," cemasnya.
Ia berharap pemerintah daerah bisa memperhatikan kondisi para petani saat ini. Karena selama musim kemarau ini, belum ada bantuan yang datang dari pemerintah. "Semoga ada bantuan dari pemerintah. Yang kami butuhkan memang solusi untuk pengairan sawah," tandasnya. (aes)