Artur Jorge sendiri tidak banyak komentar jelang duel ini. Ia hanya meminta pemainnya menunjukkan energi sama di Bernabeu.
“Saya meminta para pemain untuk terus menjadi seperti sekarang. Sebuah tim yang bekerja, dengan karakter dan memberikan segalanya,” tegasnya di situs SC Braga.
Jude Bellingham mengalami cedera bahu pada paruh pertama melawan Rayo Vallecano, dan Ancelotti tidak akan memaksanya bermain. Jika Bellingham absen, Ancelotti bisa kembali ke formasi 4-3-3 dengan Rodrygo, Vinicius Junior, dan Joselu menjadi trisula.
Selain Bellingham, Madrid dipastikan tanpa Eder Militao, Thibaut Courtois, dan Aurelien Tchouameni. Braga sebaliknya. Setelah Victor Gomez pulih, tidak ada satu pun pemain mereka yang akan absen sehingga Jorge bisa menurunkan kekuatan terbaik. (amr)
Prakiraan pemain
Real Madrid (4-3-3): Kepa; Carvajal, Rudiger, Alaba, Mendy; Valverde, Camavinga, Kroos; Rodrygo, Joselu, Vinicius Junior
Braga (4-2-3-1): Matheus; Mendes, Fonte, Niakate, Borja; Al-Musrati, Zalazar; Djalo, R. Horta, Bruma; Banza
Sumber: www.fajar.co.id