iklan

JAMBIUPDATE.CO, WARSAWA- Polandia akan menghadapi Republik Ceko di Grup E Kualifikasi Piala Eropa 2024, dini hari nanti. Ini akan jadi duel hidup mati, khususnya bagi tuan rumah.

Hanya menyisakan laga di Stadion Narodowy ini, Polandia yang berada di posisi ketiga klasemen dengan poin 10 wajib menang untuk menjaga peluang mereka finis di dua besar. Kalau hanya imbang, mereka harus mengucapkan selamat tinggal pada EURO 2024.

Sebaliknya, Ceko yang ada di posisi kedua dengan poin 11 sudah bisa memastikan tiket ke Jerman jika mereka menang dan Moldova kehilangan poin melawan Albania.

Tapi hasil imbang di Stadion Narodowy juga bisa berakibat fatal bagi Ceko. Itu karena mereka memerlukan hasil melawan Moldova untuk memastikan posisi dua teratas.

Kalau Polandia ternyata bisa menang dan Moldova juga bisa mengalahkan Albania, persaingan akan sangat sengit. Pasalnya, hanya dua poin yang akan memisahkan keempat negara menjelang pertandingan terakhir.

Pelatih Polandia, Michal Probierz pun sudah mengingatkan anak asuhnya bahwa ini menjadi laga hidup mati mereka. Dan kapten sekaligus bomber andalan Polandia, Robert Lewandowski menegaskan mereka harus tampil lebih tajam.

“Saya tidak setuju dengan banyak pendapat bahwa kami memainkan pertandingan yang buruk melawan Moldova. Kami hanya tidak memanfaatkan peluang di pertandingan ini. Ini sangat penting ,” kata striker Barcelona itu di Przegl?d Sportowy Onet.


Berita Terkait



add images