Sasaran penerima Sembako subsidi ini tidak lah spesifik untuk masyarakat yang masuk dalam Data Terpadu Keluarga Sejahtera (DTKS). Tapi spesifiknya adalah untuk masyarakat yang terdampak akibat menurunnya harga komoditi argo, seperti pinang.
"Nanti kita akan minta bantu lurah dan camat untuk membantu menyalurkan ke masyarakat, terutama masyarakat yang berpenghasilan rendah," terangnya.
Dia berharap, Operasi Pasar itu nantinya dapat membantu masyarakat yang berpenghasilan rendah dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Dan minta doa masyarakat, semoga kegiatan operasi pasar ini bisa dilaksanakan lagi di tahun berikutnya. "Harapannya, masyarakat terbantu, dan kegiatan ini berlanjut lagi kedepannya," harapnya. (lan)