JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Bakal Calon Walikota Jambi Budiyako memenuhi undangan rumah pemenangan 808 yang membawahi 25 relawan Prabowo - Gibran untuk menyampaikan visi misi sebagai walikota jambi pada pilkada serentak november mendatang.
Budiyako mengaku dirinya terkejut adanya undangan rumah pemenangan Prabowo Gibran yang menaungi puluhan relawan tersebut. "Ini sebuah kehormatan bagi saya, karena diundang untuk sampaikan visi misi ke rumah pemenangan Prabowo-Gibran," ujarnya.
Menurut pria yang akrab disapa Buya ini, maju sebagai walikota pada pilkada serentak adalah pengabdian untuk membangun Kota Jambi.
"Kita mau membangun mengabdi membangun kota, dan saya rasa 3 periode di legislatif menjadi bekal pengalaman yang cukup," katanya.
Buya juga menerangkan, dalam visi misi yang disampaikannya, pendidikan dan kesejahteraan menjadi yang utama saat dirinya maju nanti sebagai calon walikota. Menurutnya ketiga hal tersebut menjadi kunci utama dan pembangunan Kota Jambi kedepannya.
"Coba bayangkan, di kota ini ada 50 ribu lebih yang masuk dalam kategori miskin ekstrem. Ini yang menjadi perhatian saya kedepan, termasuk masalah pendidikan dan kesejahteraan. Baru setelah ketiga itu, kita pikirkan infrastruktur," ujarnya.
Meski kepercayaan yang diberikan rumah pemenangan 808 kepadanya tak mudah, dengan dukungan ini menurutnya akan menjadi penyemangat dirinya untuk mengabdi bagi Kota Jambi. "Mudah-mudahan ini menjadi penyemangat saya untuk mengabdi dan membangun Kota Jambi," ucapnya.
Saat disinggung ingin maju sebagai Walikota atau Wakil Walikota, Budiyako mengungkapkan bahwa masih melihat perkembangan politik kedepan.
"Saya tergantung situasi dan kondisi, yang penting saya mendapatkan kesempatan mengabdi, membangun Kota Jambi, ikut kontestasi politik Kota Jambi baik nomor 1 maupun nomor 2, nanti kita kembalikan hasil survei dan dukungan masyarakat Kota Jambi," pungkasnya. (aiz)