Dalam artian bisa membaca peluang yang ada. Begitu Diza berkeinginan saya selaku Ketua DPD NasDem pengen bergabung dengan kami di NasDem untuk sama-sama berlayar di Pilkada Tanjabtim.
"Kita berharap keinginan ini sejalan dengan partai-partai politik yang ada, itu aja," sebutnya.
Yang jelas untuk saat ini, Robby terus berupaya NasDem akan mengusung kandidat. Saat ini Dirinya telah mengambil formulir di Tiga partai yang telah membuka pendaftaran, seperti PDI-P, Demokrat dan PKS. Secara komposisi Tiga partai tersebut sudah cukup. Dan bahkan Robby juga akan mengambil formulir pendaftaran PAN.
"Kenapa tidak. Karena semua orang berharap akan didukung oleh PAN, saya yakin," ucapnya.
Dia menambahkan, saat ini NasDem juga belum membuka pendaftaran, karena belum ada petunjuk dari DPP NasDem. Tapi secara internal, pihaknya masih terus melakukan komunikasi intensif dengan Diza. (lan)