iklan Siapkan Sarapan, Satgas TMMD 121 Kodim Jambi Bantu Orang Tua Asuh
Siapkan Sarapan, Satgas TMMD 121 Kodim Jambi Bantu Orang Tua Asuh

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi di Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, membantu orang tua asuh memasak.

Terlihat, Satgas TMMD dan orang tua asuh penuh kekaraban sejak kehadiran prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi.

Rumah warga Desa Suka Maju ini, menjadi tempat untuk menginap personel Satgas TMMD lebih kurang selama 30 hari.

Kebersaaman Satgas bersama orang tua asuh diharapkan terwujudnya Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Seperti yang di lakukan Praka Ruji. Ia membantu Ibu Marlina sekaligus orang tua asuh menyiapkan memasak makan pagi dan siang sebelum berangkat ke lokasi pengerjaan kegiatan TMMD.

"Kami bergantian membantu orang tua asuh menyiapkan makanan yang akan di santap saat makan bersama," terangnya, Kamis (8/8/2024).

Dikatakannya juga, tim Satgas secara bergantian membantu membersihkan pekarangan rumah, menyapu rumah dan pekerjaan rumah lainya.

Sementara itu, ibu Marlina, yang juga orang tua asuh dari Praka Ruji, dan anggota Satgas lainya merasa terharu dengan apa yang di lakukan anak asuhnya.

"Saya sudah menganggap mereka sebagai anak sendiri, mereka baik dan sopan serta mau membantu ibu memasak dan bersih-bersih rumah," ucapnya.(*)


Berita Terkait



add images