JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Mendukung perekonomian masyarakat menjadi salah satu tugas Tim Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 121 Kodim 0415/Jambi yang berlangsung di Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi.
Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Desa Suka Maju menjadi salah satu motor penggerak perekonomian keluarga, yakni dengan memanfaatkan hasil bumi yang diolah sebagai bahan konsumsi.
Bicara tentang olahan holtikultura seperti jahe dan kunyit, tentu bicara kesehatan.
Namun ini berbeda, hasil alam yang di produksi oleh Kelompok Usaha Bersama ini yang berbahan dasar jahe dan kunyit, diolah menjadi bubuk dan kue sehingga memberikan cita rasa yang special.
“Olahan dari jahe dan kunyit. Tidak ada pengawet. Jadi konsumen bisa langsung sedu dan menikmatinya,” terang Nurmala.
Mendengar cerita tersebut, Kasdim 0415/Jambi Letkol Kav Muslim Rahim, inisiatif untuk membeli produk UMKM kelompok bersama Desa Suka Maju.
Tak tanggung-tanggung produk yang telah siap pun diborong pihaknya.
“Jarang-jarang kita menemukan ini. Jadi jika tengah lagi dinas, dan kantor bisa langsung sedu," kata Kasdim 0415/Jambi, Letkol Kav Muslim.