iklan Pj Wali Kota Jambi Sampaikan Duka Mendalam Atas Peristiwa Terbakarnya Studio JEKTV
Pj Wali Kota Jambi Sampaikan Duka Mendalam Atas Peristiwa Terbakarnya Studio JEKTV

"Pemkot Jambi melalui Disdamkartan langsung bergerak cepat menuju lokasi, dalam waktu 6 menit setelah menerima laporan sekira pukul 23.57 Sabtu malam," jelasnya.

Dibawah komando langsung Kadis Damkartan Mustari Affandi, dengan mengerahkan 7 armada dengan 40 personil dari Posyankar Alam Barajo dan Ponyankar Kotabaru, Disdamkartan Kota Jambi berhasil melakukan pemadaman dengan cepat dan mengurangi dampak.

"Operasi pemadaman yang berlangsung kurang lebih 2 jam itu berhasil mengurangi dampak yang lebih besar, karena tim dilapangan berhasil menjinakkan api dan memprotect area kebakaran sehingga api tidak meluas," tambahnya.

"Sekali lagi, kepada keluarga besar JEKTV, Pj Wali Kota beserta jajaran Pemkot Jambi menyampaikan rasa keprihatinan dan duka yang amat mendalam, yakinlah sesungguhnya cobaan ini adalah cara Allah Subhanahu wa ta'ala untuk menaikan derajat hambanya. Tetap semangat dalam menjalankan tugas kedepannya," tutup Kadis Kominfo Kota Jambi itu.

Berdasarkan informasi sementara, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik yang terjadi di Studio 1 yang kemudian api dengan cepat merambat ke ruang redaksi di lantai 2 JEKTV yang berdekatan dengan kantor Harian Jambi Ekspres. (hfz)


Berita Terkait



add images