JAMBIUPDATE.CO, SAROLANGUN - Untuk menciptakan suasana kondusif dan aman pasca Pilkada serentak Sarolangun 2024, H. Hurmin, Calon Bupati Sarolangun yang mengklaim kemenangan diangkat 47,78 persen atau meraup suara sebanyak 78.338 melalui Realcount internalnya, menyatakan siap akan menemui semua kandidat yang berlaga di Pilkada Sarolangun.
"Dalam waktu dekat, satu persatu setiap kandidat akan kita temui, baik itu Calon Bupati atau wakil Bupati dari nomor urut 1,2,3 dan 4. Karna Pilkada telah usai, mari jalin silaturahmi dan pererat kembali hubungan yanh baik,"kata H. Hurmin.
Dikatakan H. Hurmin, bahwa dirinya siap menerima kunjungan atau mengunjungi kandidat lain jika diberi waktu. Dan dikatakan H. Hurmin, jika ada rekanan atau sahabat lainnya, juga yang mau memasilitasi untuk melakukan pertemuan, dirinya akan siap hadir.
"Saya juga menjaga perasaan para kandidat lain, jadi mungkin kalau saya yang langsung telpon kurang pas. Jadi jika rekan-rekan bisa memasilitasi membuat pertemua dengan kandidat lain saya siap. Baik dikunjungi, maupun melakukan kunjungan kerumah kandidat ataupun tempat lainnya,"ungkapnya.
Salah satu kandidat yang sudah ditemui H. Hurmin, yakni Cabup nomor 4, H. Hilalatil Badri, dimana Kamis (28/11/2024) malam dirinya bersama istri langsung menggunjungi rumah Hilallatil Badri dirumah pribadinya yang beralamat di Desa Bukit, Kecamatan Pelawan.
"Saya tadi malam sudah kerumah Bg Hilal, dan beliau menyatakan menerima apapun keputusan KPU nantinya dan tidak akan melakukan upaya apapun. Kita juga siap akan menciptakan kondisi dan situasi aman dan kondusif di Kabupaten Sarolangun,"pungkasnya.(hnd)