MERANGIN, Hari ini, Jum’at (30/8) tiga calon Sekda Merangin -- Sibawaihi, Arif Ampera, dan Hambali akan memaparkan rencana strategi (Renstra) mereka di depan tim Baperjakat Provinsi yang diketuai Sekda Provinsi Jambi, Syahrasaddin, sekitar pukul 09 00 WIB di Kantor Gubernur Jambi.
Sebelumnya, calon Sekda diminta Baperjakat Provinsi membuat visi dan misi sebagai persyaratan pencalonan menjadi Sekda Merangin, dan mereka kembali memaparkan ke depan Baperjakat sebagai pertimbangan tim memilih siapa yang dinilai cocok menjadi Sekda.
‘’Ketiga calon Sekda merupakan hasil seleksi dari lima nama calon yang diajukan Bupati dan Wakil bupati Merangin, Al Haris-Khafid Moen ke Gubernur Jambi, namun tiga nama yakni M Rawi, Makmur, dan Takat Himawan, tidak memenuhi persyarakat dan serta mundur dengan berbagai pertimbangan,’’ ujar sumber.
Bupati Merangin, Al Haris, membenarkan pelaksanaan pemaparan Renstra beserta visi dan misi calon Sekda didepan tim penguji digelar hari Jum’at. ‘’Mekanisme serta keputusan siapa yang dipilih menjadi Sekda tergantung dari tim Baperjakat Provinsi Jambi,’’ tandasnya.
sumber: jambi ekspres