iklan
MUARA BUNGO, Maling dengan modus memecahkan kaca mobil korbanya kembali beraksi di Bungo. Kali ini, maling tersebut berhasil menggasak satu unit laptop milik Musis Kamis (19/9), sekitar pukul 13.00 WIB.

Diceritakan Musis, sebelum kejadian, dirinya memarkirkan mobil Avanza BM 1848 JF di halaman rumahnya, di Jalan Sultan Thaha, Muara Bungo, tepatnya di depan pintu pagar rumahnya. Kejadian itu sekira lima menit setelah dirinya masuk kedalam rumah. Begitu masuk ke rumah, pria 45 tahun ini langsung makan siang di dapur. Ia diberitahu jika kaca mobilnyaoleh seorang pemuda yang merupakan tetangganya.

“Tas laptop dan isinya sudah tidak ada lagi. Tadi saya tarok di bangku tengah sebelah kiri ini,” ujarnya.

Pria yang bekerja di perusahaan penjual mesin foto copy ini mengaku tidak menaruh curiga sama sekali. Ia juga tidak merasa diikuti oleh seseorang. Baru tersadar menjadi incaran pelaku kejahatan setelah melihat kaca mobilnya hancur berantakan.

Musis mengatakan, ia sebenarnya terbiasa meninggalkan laptop di mobil. Dari kejadian ini ia rugi materil sekitar Rp 4 jutaan. Nilai itu ia hitung dari hilangnya laptop merk Acer, serta kaca mobil yang dipecahkan.

Kapolsekta Muara Bungo AKP Ardi Kurniawan yang ditemui di TKP mengatakan kasus ini tengah ia tangani. Kasus pencurian dengan pemberatan (Pasal 363 KUHP) ini, dikatakan Ardi, termasuk yang jarang terjadi di Bungo.

“Diduga pelaku dua orang dengan menggunakan kendaraan roda dua. Pesan kami, parkirkan kendaraan di tempat yang terawasi dan jangan tinggalkan barang berharga di mobil. Karena kehatan bukan cuma karena ada niat, tapi kadang timbul karena adanya kesempatan,” ujarnya.

sumber: je

Berita Terkait



add images