iklan
MUARA BUNGO, Kabupaten Bungo pada tanggal 19 Oktober nanti genap berusia 48 tahun. Meski pada tanggal itu tepat pada hari Sabtu yang merupakan bukan hari kerja bagi PNS, namun DPRD Bungo tetap akan melaksanakan rapat paripurna istimewa dalam rangka peringatan HUT kabupaten Bungo.

Sekretaris Dewan (Sekwan) Bungo, Ulfa Novriza kepada wartawan di ruang kerjanya mengungkapkan, persiapan untuk melaksanakan paripurna dan acara seremoni lainnya di kantor DPRD Bungo sudah mulai dipersiapkan. Termasuk siapa saja yang akan menjadi tamu undangan nantinya.

“Kita tidak memundurkan atau memajukan jadwal paripurna, tetap hari Sabtu. Kita sudah lakukan rapat koordinasi dengan pihak Pemkab Bungo. Dan undangannya sekitar 1.200 an,” ungkapnya, Kamis (10/10).

Katanya, dari daftar undangan yang telah disusun oleh pantia, kemungkinan peringatan HUT kabupaten Bungo nanti akan dihadiri oleh gubernur Jambi atau wakil gubernur.

“Yang kita udang itu gubernur, wakil gubernur, Sekda provinsi beserta ibu. Juga para bupati/wali kota, ketua DPRD, Sekwan se provinsi Jambi dan seluruh unsure tokoh masyarakat kabupaten Bungo, juga structural sampai eselon V,” jelasnya lagi.

Dalam pelaksanaan pariupurna nanti sebut Ulfa, para undangan baik dari kabupaten Bungo maupun dari daerah tetangga akan menggunakan pakaian muslim teluk belanga.

“Jadwalnya mulai jam 09.00 WIB, selesai itu jamuan makan siang dan menampilkan music dengan peralatan tradisional. Kita tidak gunakan organ tunggal lagi seperti sebelumnya,” paparnya lagi.

Sementara itu dari pantauan harian ini kemarin, meski masih lebih dari satu minggu, pemasangan kerangka tenda sudah mulai dilakukan di halaman kantor DPRD Bungo untuk tempat jamuan makan siang.

“Memang kerjanya banyak, makanya dari sekarang sudah mulai dikerjakan agar tidak terburu-buru,” tukas Sekwan.

sumber: je

Berita Terkait



add images