iklan BAKAL MAJU : Hazrin Nurzin bersama petinggi PAN dalam acara konsolidasi 
pemenangan Pemilu kemarin. Hazrin memberikan sinyal untuk maju di Pilgub
Jambi 2015 mendatang.
BAKAL MAJU : Hazrin Nurzin bersama petinggi PAN dalam acara konsolidasi pemenangan Pemilu kemarin. Hazrin memberikan sinyal untuk maju di Pilgub Jambi 2015 mendatang.
Kini Hasan Basri Agus (HBA), Zoerman Manap (ZM) dan Zumi Zola punya saingan baru. Meski masih malu-malu, Hazrin Nurdin mengaku siap untuk ikut bertarung di Pilgub Jambi 2015 mendatang.

Hal ini disampaikannya kepada sejumlah wartawan disela-sela acara konsolidasi pemenangan Pemilu 2014 PAN Jambi di Atlantis Convention Center kemarin. “Nantilah masih lama, Insyaallah siap,” ujarnya seraya tersenyum.

Meski demikian, hal ini juga tergantung dengan hasil Pemilu Legislativ 2014 mendatang. “Kita lihat legislative dulu, setelah legislativ baru kita ngomong. Saya akan berjuang untuk legislative dulu,” tuturnya.

Soal munculnya beberapa nama yang kemungkinan bakal diusung PAN seperti Zumi Zola, ia mengaku tidak masalah. Menurutnya, semakin banyak calon yang muncul semakin baik. Karena partai akan melakukan survei untuk mengetahui elektabilitas calon tersebut. “Silakan saja muncul dulu, nanti kita survei,” pungkasnya.

Sekjend DPP PAN, Taufik Kurniawan saat dikonfirmasi soal Pilgub masih enggan berkomentar banyak. Karena menurutnya, PAN masih konsentrasi untuk mencapai target di Pemilu 2014 mendatang. “Pilgub masih lama, kita masih konsentrasi dengan Pileg,” ujarnya.
--batas--
Mengenai munculnya beberapa nama kader PAN, seperti Ketua DPW PAN Jambi, Hazrin Nurdin dan Bupati Tanjung Jabung Timur, Zumi Zola, menurutnya sah-sah saja. “Semua kader akan kita akomodir,” tukasnya.

PAN Target 2 Kursi DPR RI

Sementara itu, di Pemilu 2014 mendatang, PAN menargetkan minimal dua kursi DPR RI dari Dapil Jambi. “Kita yakin dan tetap menargetkan dua kursi untuk DPR RI,”ujar Hazrin Nurdin.
Menurutnya, PAN masih memiliki kans untuk bisa menunjukkan kekuatannya di Jambi. Selain karena daerah basis, Caleg-Caleg yang maju semuanya potensial untuk mendulang suara.

Kemudian, Sekjen DPP PAN Taufik Kurniawan sendiri mengapresiasi target Jambi. Ia sendiri masih yakin, PAN masih bisa membirukan Jambi. “Kita sudah lihat semangatnya juga kondisi terakhir, kita yakin dengan target Jambi,” ujarnya saat memberikan sambutan.

Meski hasil survey sejumlah lembaga survei memang belum menempatkan PAN peringkat teratas, namun hasilnya sudah ada peningkatan signifikan. Dimana, empat bulan sebelum Pemilu, PAN sudah meraup perolehan 5,5 sampai 6 persen. Sedangkan hasil survei pada pileg 2009, empat bulan sebelum Pileg PAN berada diposisi 3 hingga 4 persen. “Jadi target dua digit pada pileg nati saya yakin akan tercapai,” tandasnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images