iklan Ilustrasi xpresi jambi ekspres
Ilustrasi xpresi jambi ekspres
Sofie: Eh aku curiga sama kalian berdua. Akrab banget, jangan-jangan kalian berdua pasangan homo yah?
Kevin: Eits.. Jangan salah tafsir dulu, ini namanya bromance. Soalnya kami memang sudah sahabatan dari kecil.

Bagi para cewek, punya pacar merupakan hal yang indah dan menyenangkan. Berharap bahwa X-aholic lah orang satu-satunya yang mendapatkan perhatian si doi. Tapi, harapan itu kandas ketika pacar kamu ternyata ‘berbagi‘ kasih sayang dan perhatian dengan teman-teman cowoknya atau bahasa kerennya bromance. Yap, itulah yang dialami Stefany. Pacarnya deket banget sama temen-temen cowoknya, nggak jarang pacarnya membatalkan janji demi teman-teman cowoknya itu. Kasihan. X-aholic juga pernah ngalamin hal ini? Apa sih sebenarnya bromance itu? Bahas yuk!

Beberapa dari X-aholic mungkin baru mendengar istilah ini. Bromance adalah akronim dari brother dan romance. Merupakan sebuah istilah yang menggambarkan kedekatan hubungan persahabatan antara cowok-cowok. Istilah ini pertama kali dipopulerkan oleh Dave Carnie, seorang editor pada Majalah Big Brother, pada tahun 90-an di Amerika.

Awal Carnie menggunakan istilah bromance pada waktu itu adalah untuk memberi sebutan bagi para skaters yang sering menghabiskan waktu bersama. Aristoteles pun pernah membahas mengenai bromance, orang-orang yang menginginkan kebaikan untuk teman yang benar-benar teman – sake that are most truly friends – bukan cuma teman sesaat.

Dan ternyata, bedasarkan survey Xpresi di beberapa skeolah, sebanyak 88,9% X-aholic cowok memang mengaku kalau mereka termasuk bromance lho. “Aku termasuk bromance, ya punya temen-temen cowok yang bener-bener klop banget gitu,” buka Ifan Suryadi dari MAN Model Jambi itu kepada Xpresi. Hanya 11,1% responden X-aholic yang mengaku nggak termasuk bromance.
--batas--
Persahabatan di antara para cowok-cowok sering disebabkan karena memiliki aktivitas atau hobi yang sama, kayak olahraga, games, atau komunitas. Para bromancers biasanya juga sudah saling mengenal lama satu dengan yang lainnya. Malah kadang kalau mereka sudah merasa sangat dekat, mereka bisa juga berbagi emosi seperti umumnya para cewek, rasa hormat, kasih sayang antara satu dengan yang lainnya. Tapi nggak sampai kayak cewek-cewek yang nangis tersedu-sedu ataupun berpelukan kalau punya masalah dan berbagi cerita dengan sahabatnya.

Bromancers berbagi dengan caranya sendiri. Yap, bromance masih yang normal-normal aja kok, makanya sebanyak 22,2% X-aholic menilai kalau bromance itu bagus-bagus aja. “Biasa aja sih, namanya juga persahabatan. Nggak pandang bulu, mau cewek sama cowok, cowok sama cowok, tua sama muda, ataupun sebaliknya,” sambung Ifan dengan mantap, ini serupa dengan penilaian dari 66,7% X-aholic. Tapi, ada juga lho yang nggak setuju dan bilang kalau bromance itu bikin illfeel, kata 11,1% X-aholic.

Eits… Bromance berbeda lho dengan gay. Gay merupakan hubungan percintaan sesama jenis antara laki-laki yang cuma terjalin antara dua orang aja. Sedangkan bromance bisa terjadi pada sekelompok laki-laki, nggak cuma dua orang, dan lebih kea rah persahabatan, bukan percintaan. Ada juga persahabatan antara laki-laki lurus dengan gay, yang dikenal dengan istilah hommances. Jadi, jangan takut sama para bromancers ya, X-aholic!

Tapi, kenapa nih X-aholic cewek masih suka cemburuan sama temen bromance-nya ya? Buktinya 55,6% X-aholic bilang kalau mereka suka curiga gitu melihat cowok-cowok yang deket banget. Karena menurut penilaian 22,2% responden diantaranya, bromance itu menjadikan bromancers kurang membuka diri sama yang lain. Sementara itu, 22,2% X-aholic lagi berpendapat kalau mereka si bromancers bakal pada sibuk sama temen-temen cowoknya yang itu-itu aja.

Jadi sebagai seorang pacar, kamu nggak perlu khawatir kalau cowok kamu jarang balas SMS, BBM, atau whatsapp. Itu bukan karena pacar kamu lagi selingkuh, tapi mungkin dia lagi asyik ngobrol atau main games dengan rekan bromance-nya. Inget, sekali lagi jangan khawatir dengan perhatian pacar kamu sama temen-temen cowoknya, ya! Karena punya pacar nggak berarti putus hubungan sama sahabat yang sudah lama saling mengenal, kan?

Hasil Survey

1. (Buat cowok) kamu termasuk bromance?
a. Iya 88,9%
b. Enggak 11,1%

2. Menurut kamu tentang bromance?
a. Nggak banget 11,1%
b. Bagus 22,2%
c. Biasa aja sih, wajar 66,7%

3. Kekurangan bromance?
a. Kurang membuka diri sama yang lain 22,2%
b. Mencurigakan, hehe 55,6%
c. Sibuk sama temennya yang satu itu aja 22,2%

sumber: xpresi jambi ekspres

Berita Terkait



add images