iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI Merasa wilayah hukumnya berada dekat dari Kota Jambi, Bupati Muarojambi, Burhanuddin Mahir, khawatir daerah yang dipimpinnya menjadi tempat pelarian eksodus PSK.

Kapolres Muarojambi, AKBP Ayi Supardan, mengatakan untuk mengantisipasi masuk eksodus PSK eks Lokalisasi Payo Sigadung, pihaknya akan menggelar razia dalam waktu dekat.

Ucapan bupati, tentu akan kami tindak lanjuti. Dalam waktu dekat kami akan menggelar razia, ujar AKBP Ayi Supardan, Kamis (23/10).

Razia dimaksud, kata Ayi, yakni akan mendata warga di KM 35 dan warga ang disinyalir menjadi tempat penampungan warga pucuk. Diantaranya kita akan mendata dengan merazia KTP warga itu sendiri,ucapnya.

Setali tiga uang, Batanghari pun mulai mewaspadai eksodus itu. Dalam waktu dekat ini, Satpol PP Batanghari akan mengadakan razia disemua tempat yang terindikasi menjadi lokasi pelarian para eks PSK Pucuk itu.

Razia tetap akan rutin kita lakukan, dalam mengantisipasi pelarian eksodus PSK Pucuk, ujar Riki, Sekretaris Pol-pp Batanghari.

(era/adi)

 

 


Berita Terkait



add images